Lewati ke konten utama
  • English
  • Indonesia

7 Rutinitas Pagi untuk Dapatkan Kulit Sehat dan Glowing

7 Rutinitas Pagi untuk Dapatkan Kulit Sehat dan Glowing

Memiliki rutinitas pagi yang baik dan sehat bisa membantu kamu dalam mewujudkan kulit sehat dan tampak cerah. Lantas, apa saja kebiasaan atau rutinitas di pagi hari yang bisa menghasilkan kulit wajah yang sehat dan glowing? Yuk, simak pembahasan selengkapnya di artikel ini!

Inilah 7 Rutinitas di Pagi Hari untuk Mendapatkan Kulit Sehat

Berikut ini beberapa kebiasaan atau rutinitas di pagi hari yang bisa membantu kamu untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat:

1. Minum Segelas Air

Rutinitas yang bisa membantu mendapatkan kulit sehat di pagi hari adalah minum segelas air dalam keadaan perut kosong. Saat kamu bangun tidur, cobalah untuk minum segelas air. Hal ini bisa membantu mengeluarkan racun dari sistem tubuh Anda sekaligus membantu menjadikan kulit wajah lebih bercahaya. 

2. Olahraga

Kebiasaan selanjutnya untuk mendapatkan kulit sehat di pagi hari, yaitu olahraga minimal 30 menit. Lakukan rutinitas ini minimal 4-5 kali. Dengan berolahraga, sirkulasi darah di tubuh Anda akan meningkat. 

Selain itu, olahraga juga membantu meningkatkan detak jantung. Di samping itu, olahraga juga membantu meningkatkan produksi kolagen sehingga menjadikan kulit Anda lebih bercahaya dan tampak awet muda. 

Untuk olahraga, kamu bisa pilih jenis olahraga yang bisa kamu lakukan atau sukai, misalnya yoga, kardio, atau bahkan jalan kaki selama sekitar 30 menit saja.

3. Sarapan Sehat

Mengonsumsi makanan sehat juga bisa membantu menjadikan kulit kamu tampak lebih cerah dan sehat. Untuk menu sarapan sehat di pagi hari, kamu bisa konsumsi semangkuk smoothies berisi pisang, oats, berries, chia seeds, dan lainnya. 

4. Bersihkan Wajah dengan Face Wash 

Sebelum memulai aktivitas di pagi hari, pastikan kamu sudah membersihkan wajah untuk menghilangkan kotoran dan sebum (minyak) berlebih di wajah. Saat membersihkan wajah, pastikan kamu menggunakan sabun cuci muka yang lembut dan ringan, sehingga tidak memberikan kesan kering setelahnya. 

Salah satu pembersih wajah yang ringan di kulit dan bisa kamu coba adalah HYDRATE AWAY! Mild Microfoam Cleanser. Pembersih wajah satu ini telah diformulasikan bebas dari kandungan iritatif seperti alkohol, paraben, pewangi, dan SLS (Sodium Lauryl Sulfate). Oleh karena itu, pembersih ini bisa digunakan untuk semua tipe kulit, termasuk kulit sensitif sekali pun. 

5. Gunakan Pelembap Wajah yang Ringan

Untuk menjaga hidrasi dan kelembapan pada kulit wajah, sebaiknya kamu tidak lupa mengoleskan moisturizer di pagi hari. Agar kulit wajah tidak terasa lengket atau berat, carilah pelembap wajah dengan tekstur yang ringan seperti HI MOISTURE! Silky Smooth Water Cream. 

Seperti namanya, pelembap satu ini memiliki tekstur water cream yang mudah meresap di kulit, namun tetap terasa ringan dan melembapkan di kulit wajah. Selain mengandung ekstrak sarang burung walet by Realfood, moisturizer ini telah diformulasikan dengan kandungan niacinamide 2% untuk membantu mencerahkan kulit wajah. Dengan begitu, kulit kamu tidak hanya lembap, namun juga tampak cerah saat di pagi hari.

6. Mengoleskan Tabir Surya

Menggunakan sunscreen di pagi hari merupakan salah satu rutinitas penting yang sebaiknya tidak kamu lewatkan. Produk satu ini bisa membantu melindungi kulit wajah dari efek buruk sinar UVB, yang dapat menjadikan kulit wajah tampak gelap, muncul flek hitam, dan lebih parah lagi terkena kanker kulit. 

Agar terhindar dari efek negatif tersebut, sebaiknya oleskan tabir surya di pagi atau siang hari sebelum kamu mulai beraktivitas. Saat mengoleskan sunscreen, pilihlah tabir surya yang mengandung SPF 30. Lalu gunakan setiap 2-3 jam sekali agar kulit kamu tetap terlindungi.

7. Hindari Rokok

Bagi beberapa orang, merokok dapat menjadi salah satu kebiasaan yang sering dilakukan di pagi hari. Sayangnya, kebiasaan ini tidak hanya memperburuk kesehatan kamu, tapi juga bisa merusak kesehatan kulit wajah. 

Selain itu, merokok juga memiliki beberapa efek buruk seperti memicu tanda-tanda penuaan dini, menjadikan kulit wajah tampak kusam, kering, dan kasar. Kemudian, bahaya rokok untuk kulit selanjutnya adalah bisa memecah kolagen di kulit sehingga mengurangi elastisitas kulit sekaligus sel-sel kulit kamu.

Untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat, bebas kusam, dan tampak cerah sebaiknya hindari kebiasaan merokok di pagi, ya!

Nah, itulah beberapa rutinitas di pagi hari yang bisa membantu menjadikan kulit lebih sehat dan tampak cerah bercahaya. Cobalah bangun dan lakukan rutinitas di atas secara rutin untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat. 

Walau terasa sulit, namun jika kamu terbiasa melakukannya, lama-lama rutinitas itu akan terasa lebih mudah untuk dilakukan.

Baca Juga: